Harapan Tidak Terarah
Harapan kini menjadi tak terarah,
mengingat semua apa yang telah ada
namun pergi hanya dalam sekejap mata
Harapan kini menjadi tak terarah,
dulu kau menjadi pelangi dijiwa
selalu saja memberikan warna
namun sekarang kau pergi entah kemana
Harapan kini menjadi tak terarah,
sendiri dan mendapat luka
seakan semuanya menjadi terbiasa
sebuah harapan yang pernah terucap
namun menjadi tak terarah
~ oleh Mangtoy